
Isi Waktu Luangmu dengan Bermusik
10 Mei 2019
Yuk, Cegah Penyakit Demam Berdarah!
14 Juni 2019Menjalani kehidupan dengan bersyukur adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan. Bersyukur dalam hal ini berarti selalu menerima dan merasa cukup atas apa yang ada pada saat ini. Bersyukur atas hal-hal kecil yang ada harus selalu dilakukan karena dengan bersyukur, kita tidak akan merasa kurang dan iri dengan orang lain. Bersyukur juga mendatangkan kebahagiaan tersendiri untuk kita. Namun, sering kali kita berangan-angan atau mengharapkan sesuatu yang belum pernah dimiliki. Hal-hal seperti inilah yang membuat orang menjadi sulit untuk bersyukur. Di bawah ini terdapat alasan mengapa kita harus selalu bersyukur setiap saat dalam menjalani kehidupan ini.
- Hidup ini sebuah hadiah
Hidup ini adalah sebuah hadiah yang tidak terkira harganya. Tidak semua orang dapat menjalani hidup yang sempurna seperti kita. Kita harus selalu bersyukur dengan kehidupan yang sekarang, dengan memiliki keluarga yang harmonis, memiliki banyak teman, dan dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan lancar. Semua itu adalah hadiah atas kehidupan yang kita jalani.
- Hidup hanya sementara
Hidup yang kita jalani ini sifatnya hanya sementara. Sepatutnya kita harus selalu bersyukur dengan menjalani hidup sebaik-baiknya. Alangkah baiknya jika hidup ini kita isi dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat baik bagi diri sendiri dan orang lain.
- Dengan bersyukur, semua terlihat indah
Apapun akan terasa dan terlihat lebih indah jika kita bersyukur. Sesuatu yang kurang pun akan terasa cukup jika kita bersyukur. Terlebih lagi jika kita mensyukuri semua nikmat yang kamu rasakan, maka nikmatmu akan terus bertambah tanpa berkurang sedikit pun.
- Terhindar dari berbagai penyakit
Merasa selalu kekurangan rezeki dan iri dengan orang lain secara tidak langsung akan menimbulkan gangguan atau penyakit baik secara fisik maupun mental. Gangguan yang terkadang muncul misalnya sakit kepala, emosi yang berlebihan, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, syukurilah berapa pun rezeki yang kita punya. Dengan bersyukur, mudah-mudahan kita terhindar dari risiko terkena gangguan yang tidak diinginkan.
Demikian penjelasan mengenai pentingnya bersyukur. Semoga bermanfaat.
Foto: shutterstock.com